skip to Main Content

Lakar Belakan

National Single Window adalah portal bea cukai di mana para pedagang dapat menyerahkan semua dokumen yang berkaitan dengan perdagangan dan dapat mengakses semua informasi yang relevan mengenai perdagangan melalui satu gerbang elektronik. Portal tersebut menghubungkan Otoritas Bea Cukai dengan semua instansi pemerintah yang menangani pergerakan orang atau barang-barang, termasuk pajak, imigrasi, karantina, kesehatan, transportasi, pertanian, perikanan, luar negeri, dan Bank Sentral.

Pada tahun 2017, pemerintah melalui Dewan Menteri mengeluarkan sebuah resolusi No. 24/2017 untuk membentuk NSW melalui ASYCUDA World System yang telah digunakan oleh Otoritas Bea Cukai Kementerian Keuangan sejak 2018. Anda dapat mengakses salinan resolusi ini di sini.

Bagaimana National Single Window Membantu Perdagangan?

Secara tradisional, ketika para pedagang ingin mengimpor atau mengekspor barang-barang, mereka harus menyampaikan informasi yang sama berkali-kali kepada entitas pemerintah yang berbeda. Terkadang dokumen-dokumen ini harus diserahkan secara elektronik, terkadang dengan kertas.

Ini memakan waktu, seringkali mahal, meningkatkan kemungkinan membuat kesalahan-kesalahan, dan mempersulit proses perdagangan. Sistem ini mengotomatiskan dan menyederhanakannya dengan mengizinkan para pedagang untuk mengirimkan semua informasi impor, ekspor, dan transit yang diperlukan oleh badan-badan regulator melalui satu gerbang elektronik. Kertas dihilangkan dan informasi yang akurat dan konsisten tersedia untuk para pedagang.

Dengan demikian, sistem ini juga memungkinkan para pedagang untuk mengakses semua aturan-aturan perdagangan, peraturan-peraturan, prosedur-prosedur, jadwal biaya dan formulir yang relevan dari semua badan-badan pengelola perbatasan melalui satu situs web yang mudah digunakan.

National Single Window Diluncurkan di Timor-Leste

Pada tanggal 1 Februari 2021, Menteri Keuangan, H.E. Rui Augusto Gomes dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, H.E. Joaquim Amaral, pagi ini, secara resmi meluncurkan National Single Window untuk Sistem ASYCUDA World untuk membuat TradeInvest terintegrasi ke dalam platform online.

Peluncuran tersebut merupakan tonggak penting bagi Otoritas Bea Cukai Kementerian Keuangan dalam rangka program reformasi fiskal dan keuangan publik, yang awalnya dimulai oleh Pemerintah Konstitusi VI dan Pemerintah Konstitusi VIII berkomitmen penuh untuk mendorong agenda reformasi tersebut. Portal NSW ini akan menghubungkan Timor-Leste ke pasar perdagangan global dan akan meningkatkan akses bisnis negara tersebut ke pasar di bidang-bidang seperti pertanian, pariwisata, perikanan, peternakan, dan industry-industri lainnya – suatu cara yang memungkinkan Timor-Leste untuk mendiversifikasi ekonominya.

Portal online tersebut akan menghubungkan Otoritas Bea Cukai Kementerian Keuangan dengan kementerian/lembaga terkait yang menangani pergerakan barang dan jasa, antara lain Otoritas Pajak, Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Pertanian dan Perikanan, Kementerian Kesehatan, Kementerian Transportasi dan Komunikasi, Kementerian Pariwisata, Perdagangan dan Industri, TradeInvest dan Autoridade Portuáriu Timor-Leste (APORTIL). Sistem antarmuka yang digunakan dalam layanan administrasi publik akan mengurangi kemacetan, mengurangi biaya transaksi, termasuk waktu clearence di perbatasan darat, pelabuhan, dan bandara – sehingga memudahkan para pedagang. Ini juga akan membantu Pemerintah melalui Kementerian Keuangan untuk mengumpulkan pendapatan secara adil dan transparan.

Peluncuran NSW yang sukses ini adalah upaya Otoritas Bea Cukai Kementerian Keuangan di bawah pengawasan H.E. Wakil Menteri Dra. Sara L. Brites, dengan dukungan dan bantuan dari United Nations Conference on Trade and Development (UNCTAD).

Feedback
Tell us more
How would you rate your experience?
Do you have any additional comment?
Next
Enter your email if you'd like us to contact you regarding with your feedback.
Back
Submit
Thank you for submitting your feedback!